Kenapa Zoom Connecting Terus, Ini Solusinya

Saat ini penggunaan aplikasi online meeting meningkat drastis karena memang selain memudahkan dalam berinteraksi dan pandemik global yang saat ini masih melanda. Salah satu software online meeting yang banyak diminati adalah Zoom. Selain menyediakan mode gratis, Zoom dipilih karena kemudahan dalam penggunaannya atau User Interface-nya cukup mudah bahkan anak SD sudah bisa mengoperasikannya. Pada artikel yang lalu, kami sudah membahas tentang Beda Zoom Free Dan Berbayar, Pilih Mana? dan Cara Daftar Dan Bayar Langganan Zoom Pro Tanpa Kartu Kredit Dengan Jenius kalau anda berminat untuk upgrade dari Zoom versi gratis menjadi versi berbayar atau premium.

Nah, kali ini kita akan membahas trouble yang sering dialami oleh user Zoom ketika melakukan online meeting yaitu munculnya notifikasi Connecting terus. Yuk langsung saja berikut troubleshoot atau langkah-langkah yang bisa kamu lakukan supaya terbebas dari notifikasi Connecting terus.

1. Pastikan gadget kamu terkoneksi internet. Cek lagi kondisi wifi, atau sinyal seluler dan paket data.
2. Pastikan kamu menggunakan aplikasi Zoom paling update. Bisa jadi smartphone kamu tidak otomatis melakukan update aplikasi Zoom di Playstore.
3. Non aktifkan aplikasi VPN
4. Non aktifkan antivirus/firewall untuk sementara.
5. Restart gadget kamu.

Silahkan dicoba langkah-langkah diatas, semoga bisa berhasil dan segera melakukan online meeting tanpa terkendala lagi dengan status zoom yang connecting terus. Jika masih tidak bisa connect, bisa dicoba untuk menghubungi customer service Zoom. Biasanya mereka akan membantu dengan memberikan saran yang mungkin bisa memberikan solusi.